You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
HIPMi Jaksel Gelar Bakti Sosial Santunan Anak Yatim Piatu
....
photo Folmer - Beritajakarta.id

HIPMI Jaksel Santuni 100 Anak Yatim dan Duafa

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jakarta Selatan menggelar bakti sosial dengan menyantuni 100 anak yatim piatu dan duafa di lobi Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, Jalan Prapanca Raya, Kebayoran Baru.

Mudah-mudahan kegiatan ini dapat terus berkelanjutan

Pada kesempatan itu, Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengapresiasi kegiatan santunan yang dilakukan para pengusaha muda yang tergabung dalam HIPMI Jakarta Selatan.

"Kami menyambut baik digelarnya santunan bagi anak yatim piatu dan duafa dalam rangka menyemarakkan bukan Ramadan," ujar Munjirin, Jumat (8/4).

Bazis Jaksel Salurkan Bantuan untuk 330 Mustahik

Menurutnya, kegiatan sosial yang digelar HIPMI Jakarta Selatan merupakan cerminan semua pihak atas kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan bantuan.

"Momentum bulan Ramadan sangat tepat untuk meningkatkan ibadah dalam hal berbagi rezeki kepada mereka yang membutuhkan uluran tangan khususnya sesama umat muslim," katanya.

Dikatakan Munjirin, Pemkot Jakarta Selatan tidak dapat bekerja sendiri membangun kota, tanpa ada kerja sama dari seluruh stakeholder termasuk pengusaha. Untuk itu, lanjut Munjirin, pihaknya berharap kolaborasi dengan HIPMI dapat berkelanjutan dan mendukung seluruh program pembangunan di Jakarta Selatan.

"Mudah-mudahan kegiatan ini dapat terus berkelanjutan sebagai bentuk kepedulian khususnya untuk warga Jakarta Selatan," tambahnya.

Sementara, Ketua HIPMI Jakarta Selatan, Assad menambahkan, pihaknya memberikan santunan kepada sebanyak 100 anak yatim piatu dan duafa.

"HIPMI Jakarta Selatan siap berkolaborasi untuk menyukseskan berbagai program pembagunan di ibu kota,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4250 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1559 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik